Wednesday, November 29, 2006

@ 024 : Diskriminasi Pengidap HIV / AIDS

Siang ini ada demo pengidap HIV/AIDS di bundaran HI. Mereka menuntut pemerintah agar jangan mendiskriminasikannya dalam berbagai bidang kehidupan. Salah seorang pendemo yang juga mengidap AIDS mengatakan bahwa dia pernah ditolak dokter gigi gara-gara mengidap virus HIV.

Dalam orasinya yang ditayangkan Liputan 6 mereka juga mengancam akan menularkan penyakit yang dideritanya ke orang lain jika tuntutannya tidak dipenuhi.

Sementara itu beberapa hari yang lalu saya pernah menerima pesan dari YM! yang berbunyi "Teman2, hati2 kalo pergi nonton bioskop, perhatiin tempat duduknya. Kadang2 ditaruh jarum yang sudah terinfeksi HIV, jadi begitu duduk 'n ketusuk, kita dah terinfeksi. Dan parahnya ada tulisan : selamat anda telah bergabung bersama kami di dunia HIV. jadi kita mesti hati2 coz perbuatan sperti ini bahaya bgt karna blm ada obat bt nyembuhin. Tolong sebarkan ke yg laen coz ini brita sungguhan uda terjadi di kota Jakarta dan Medan bahkan mungkin di kota2 yang laennya. Thx buanget bt yg uda ngopy 'n disebarin kpd temen2 yg laen." Tulisan tersebut asli dan sengaja tidak saya edit.

Orang-orang penderita HIV/AIDS ini memang tak jarang termarjinalkan kehidupannya dari lingkungan yang ada. Mungkin hanya keluarganya yang mau mengerti perasaan mereka.

(c) dps ~
Kemayoran
Jakarta, 29 November 2006 - 13:30


No comments: